Deltras Pastikan Main Ngeyel Dan Ngotot Demi Curi Poin Persela

Redaksi7

Pelatih Deltras FC, Bejo Sugiantoro, dan pemain Hariono, saat Konferensi pers di Stadion TSC, Sabtu (7/9/2024).

Tuban – Deltras FC mengawali laga perdana Liga 2 Indonesia 2024/2025 dengan bertandang ke kandang Persela Lamongan di Stadion Tuban Sport Center (TSC) Kabupaten Tuban, Minggu (8/9/2024) besok.

Tim berjuluk Laskar Udang telah mempersiapkan tim secara maksimal dan siap menghadapi tuan rumah Persela. Meski berlaku sebagai tamu, anak-anak asuhan Bejo Sugiantoro akan bermain ngeyel dan ngotot demi mengamankan poin.

“Persiapan Deltras sudah maksimal. Kita siap untuk laga pertama di pertandingan away lawan Persela Lamongan,” ujar Pelatih Deltras FC, Bejo Sugiantoro saat konferensi pers di Stadion TSC, Sabtu (7/9/2024) sore.

Dalam lawatannya ke Kabupaten Tuban, Deltras FC membawa sebanyak 23 pemain. Lebih dari itu kondisi pemain seluruhnya baik dan siap berhadapan dengan tuan rumah Persela.

“Kita bawa 23 pemain ke sini (Stadion TSC) dengan motivasi tinggi untuk bermain baik di pertandingan besok sore,” tegas Bejo Sugiantoro kepada wartawan.

Sementara itu menanggapi kondisi cuaca Kabupaten Tuban yang panas dan kering, mantan pemain nasional itu tidak terlalu mempermasalahkan. Sebab, cuaca panas seperti itu sudah biasa dirasakan juga di Sidoarjo. Bahkan latihan dan ujicoba lapangan berjalan cukup baik sesuia yang direncanakan.

Untuk cuaca tidak masalah, kita sudah adaptasi di Sidoarjo. Kita latihan sesuai yang kita rencanakan. Saya kira di sini kondisi cuaca tidak seberapa panas,” tuturnya.

Melihat komposisi pemain Persela Lamongan yang dipenuhi bintang dan pemain berpengalaman, Bejo Sugiantoro menekankan pemain ya untuk tetap percaya diri. Sebab, dalam sebuah pertandingan adalah etos kerja di lapangan yang akan mempengaruhi hasil.

“Tim persela dilihat dari komposisi pemain, banyak pemain berpengalaman. Tapi saya tekankan kepada tim Deltras gak usah minder,” terangnya.

“Nama besar oke, namun yang terpenting etos kerja kita di lapangan. Gimana kita akan bermian ngeyel ngotot sesuia karakter tim Deltras sendiri,” sambungnya.

Melihat ketatnya persaingan dalam grup 3 Liga 2 Indonesia 2024/2025, Deltras FC mewajibkan diri mencuri poin pada setiap laga away. Sebab, kehilangan poin akan menyulitkan mereka memuncaki klasemen.

“Kita usahakan setiap pertandingan away kita curi poin. Karena regulasi mengharuskan kita curi poin setiap pertandingan away. Karena jika tidak curi poin kita akan semakin ketinggalan,” bebernya.

Bejo mengaku tidak terlalu mengkhawatirkan pemain Persela Lamongan sehingga harus mewaspadai setiap individu. Deltras FC hanya akan fokus bermain baik dan menjaga kekompakan tim.

“Saya kira tidak perlu mewaspadai per individu pemain. Yang terpenting kita bermain kompak secara organisasi dan tim,” pungkasnya.(dif)

Ekbis

Ekbis

UTSG Tuban Diprotes Pengusaha Lokal, Lelang Kendaraan dan Alat Berat Tidak Transparan

TUBAN – Proses lelang barang milik PT United Tractors Semen Gresik (UTSG) di Kabupaten Tuban, menuai protes. Lelang puluhan kendaraan ...

Ekbis

Hotel Bintang 4 Pertama Hadir di Tuban, Utamakan Kenyamanan Pengunjung

TUBAN – Hotel bintang 4 terbaik hadir di Kabupaten Tuban. Masyarakat maupun wisatawan Bumi Wali kini memiliki pilihan baru untuk ...

Ekbis

Tingkatkan Ekonomi Masyarakat, SIG Bantu Pembuatan Pasar Tradisional di Tuban

Tuban – PT Semen Indonesia (Persero) Tbk (SIG) Pabrik Tuban terus membuktikan komitmennya untuk meningkatkan ekonomi masyarakat, utamanya di desa-desa ...

Ekbis

SBI Pabrik Tuban Raih Penghargaan Industri Hijau 2024

Jakarta – PT Solusi Bangun Indonesia Tbk (SBI) menjadi satu-satunya pabrik semen yang mendapat penghargaan Industri Hijau dari Kementerian Perindustrian ...

Ekbis

Pasar Sapi Sepi Dampak Wabah Virus PMK Kembali Menyebar

TUBAN – Kembali merebaknya wabah Penyakit Mulut dan Kuku (PMK) membuat Pasar Hewan Desa Margomulyo, Kecamatan Kerek, Kabupaten Tuban, sepi. ...

EkbisWarna Warni

Tuban Fair 2024 Dimulai, Hari Jadi ke-731 Kabupaten Tuban Semakin Meriah

Tuban – Tuban Fair Tahun 2024 di GOR Rangga Jaya Anoraga Kabupaten Tuban resmi dimulai, Rabu (6/11/2024) sore. Acara yang ...

Leave a Comment