Santriwati Antusias Mengikuti Pelatihan Tata Rias Gratis LKP Pemuda Bergerak

Redaksi7

Santriwati Ponpes Tarbiyatut Thullab sedang mengikuti praktik pelatihan rias wajah.

Tuban – Sebanyak 50 santriwati Yayasan Pondok Pesantren (Ponpes) Tarbiyatut Thullab di Desa Sumurcinde, Kecamatan Soko, Kabupaten Tuban, mendapat pelatihan Tata Rias gratis.

Kegiatan yang digelar Lembaga Kursus dan Pelatihan (LKP) Pemuda Bergerak itu berlangsung di aula gedung SMK Terpadu Tarbiyatut Thullab, Jumat (4/10/2024). Tak hanya santri, para tenaga pengajar juga antusias mengikuti pelatihan.

Pelatihan keterampilan ini merupakan kegiatan rutin LKP Pemuda Bergerak. Tujuannya memberikan keterampilan bagi pelajar di wilayah Kabupaten Tuban. Dengan bekal keterampilan diharapkan para siswa mampu menciptakan lapangan kerja sendiri setelah lulus.

“Upaya memberikan keterampilan bagi masyarakat selain itu guna menekan angka pengangguran di Tuban,” ujar Pimpinan LKP Pemuda Bergerak, Bambang Budiono.

Bambang mengatakan, pelatihan Tata Rias ini merupakan kali pertama digelar LKP Pemuda Bergerak dalam lingkungan Ponpes. Meski demikian, para santri dan guru pengajar Ponpes Tarbiyatut Thullab sangat antusias mengikuti seluruh sesi.

“Bayangan saya antusiasnya bakal minim, sebab kita tahu di pondok para santriwati dilarang merias wajah berlebihan. Namun karena peserta terlihat sangat haus akan ilmu acara ini diikuti dengan sangat antusias,” imbuhnya.

Dengan adanya pelatihan ini diharapkan para santriwati bisa mengembangkan ilmu yang didapatkan pada pertemuan kali ini. Untuk dikembangkan saat para santriwati sudah keluar di pondok nantinya.

Selain itu diharapkan dengan bekal keterampilan kali ini mereka bisa membantu masyarakat saat membutuhkan skill tata rias.

Sementara itu Pengasuh Pondok pesantren Tarbiyatut Thullab ibu Nyai Siti Musdalifah mengatakan jika keterampilan tata Rias, merupakan keterampilan yang cukup penting saat ini. Sebab, dalam beberapa kegiatan saat ini membutuhkan rias.

“Saat ini rias merupakan kebutuhan yang dicari masyarakat seperti saat wisuda atau saat kegiatan peringatan hari besar nasional,” ujarnya.

Untuk itu ia berharap bagi para santriwati yang telah mendapatkan pelatihan Ini nantinya bisa mengamalkan ilmunya setidaknya saat merias dirinya sendiri, atau merias temannya dalam event-event tertentu.

“Saya berpesan agar para santriwati memperhatikan dengan sungguh-sungguh agar ilmu yang kita dapatkan hari ini, bisa berkah dan barokah,” pungkasnya.(dif)

Ekbis

Ekbis

UTSG Tuban Diprotes Pengusaha Lokal, Lelang Kendaraan dan Alat Berat Tidak Transparan

TUBAN – Proses lelang barang milik PT United Tractors Semen Gresik (UTSG) di Kabupaten Tuban, menuai protes. Lelang puluhan kendaraan ...

Ekbis

Hotel Bintang 4 Pertama Hadir di Tuban, Utamakan Kenyamanan Pengunjung

TUBAN – Hotel bintang 4 terbaik hadir di Kabupaten Tuban. Masyarakat maupun wisatawan Bumi Wali kini memiliki pilihan baru untuk ...

Ekbis

Tingkatkan Ekonomi Masyarakat, SIG Bantu Pembuatan Pasar Tradisional di Tuban

Tuban – PT Semen Indonesia (Persero) Tbk (SIG) Pabrik Tuban terus membuktikan komitmennya untuk meningkatkan ekonomi masyarakat, utamanya di desa-desa ...

Ekbis

SBI Pabrik Tuban Raih Penghargaan Industri Hijau 2024

Jakarta – PT Solusi Bangun Indonesia Tbk (SBI) menjadi satu-satunya pabrik semen yang mendapat penghargaan Industri Hijau dari Kementerian Perindustrian ...

Ekbis

Pasar Sapi Sepi Dampak Wabah Virus PMK Kembali Menyebar

TUBAN – Kembali merebaknya wabah Penyakit Mulut dan Kuku (PMK) membuat Pasar Hewan Desa Margomulyo, Kecamatan Kerek, Kabupaten Tuban, sepi. ...

EkbisWarna Warni

Tuban Fair 2024 Dimulai, Hari Jadi ke-731 Kabupaten Tuban Semakin Meriah

Tuban – Tuban Fair Tahun 2024 di GOR Rangga Jaya Anoraga Kabupaten Tuban resmi dimulai, Rabu (6/11/2024) sore. Acara yang ...

Leave a Comment