Persela Lamongan Optimis Amankan 3 Poin dari Persipura Jayapura

Redaksi7

Sesi latihan Persela Lamongan di Stadion Tuban Sport Center.

TUBAN – Persela Lamongan optimis mengamankan 3 poin saat menjamu Persipura Jayapura pada laga lanjutan Liga 2 tahun 2024/2025 di Stadion Tuban Sport Center, Jumat besok (6/12/2024).

Anak-anak asuhan Zulkifli Syukur sedang dalam kondisi prima tanpa ada satupun pemain cedera maupun terkena akumulasi kartu. Para pemain juga bersemangat kembali tampil di hadapan pendukungnya, setelah 2 laga home harus digelar tanpa penonton.

“Semua terlihat bersemangat dalam sesi latihan terakhir ini. Saya harap kondisi ini bisa terjaga sampai pertandingan esok hari,” kata Pelatih Persela Lamongan Zulkifli Syukur dalam konferensi pers, Kamis pagi (5/12/2024).

Menurut Zulkifli, melawan Persipura Jayapura merupakan pertandingan berat. Tim berjuluk Mutiara Hitam itu sedang dalam performa terbaiknya. Bahkan tuan rumah Persibo Bojonegoro digilas dengan skor 2-3.

“Kita melihat performa tim Persipura di 3 pertandingan terakhir mereka selalu memperoleh hasil positif dengan 3 kemenangan dan saya pikir besok bukan pertandingan yang mudah buat kami, dibutuhkan kerja keras,” jelasnya.

Ketatnya persaingan dalam grup 3, memaksa Persela Lamongan harus menyapu bersih laga home. Kehilangan poin di kandang sendiri akan menghambat langkah Laskar Joko Tingkir lolos babak 8 besar. Sebab, selisih poin dalam klasemen sementara grup 3 cukup ketat.

“Akhirnya setiap kemenangan akan menentukan posisi tim tersebut dan makanya dari itu kami termotivasi untuk bisa meraih hasil maksimal untuk bisa menjaga peluang kami untuk ke babak 8 besar,” terangnya.(dif)

Ekbis

Ekbis

UTSG Tuban Diprotes Pengusaha Lokal, Lelang Kendaraan dan Alat Berat Tidak Transparan

TUBAN – Proses lelang barang milik PT United Tractors Semen Gresik (UTSG) di Kabupaten Tuban, menuai protes. Lelang puluhan kendaraan ...

Ekbis

Hotel Bintang 4 Pertama Hadir di Tuban, Utamakan Kenyamanan Pengunjung

TUBAN – Hotel bintang 4 terbaik hadir di Kabupaten Tuban. Masyarakat maupun wisatawan Bumi Wali kini memiliki pilihan baru untuk ...

Ekbis

Tingkatkan Ekonomi Masyarakat, SIG Bantu Pembuatan Pasar Tradisional di Tuban

Tuban – PT Semen Indonesia (Persero) Tbk (SIG) Pabrik Tuban terus membuktikan komitmennya untuk meningkatkan ekonomi masyarakat, utamanya di desa-desa ...

Ekbis

SBI Pabrik Tuban Raih Penghargaan Industri Hijau 2024

Jakarta – PT Solusi Bangun Indonesia Tbk (SBI) menjadi satu-satunya pabrik semen yang mendapat penghargaan Industri Hijau dari Kementerian Perindustrian ...

Ekbis

Pasar Sapi Sepi Dampak Wabah Virus PMK Kembali Menyebar

TUBAN – Kembali merebaknya wabah Penyakit Mulut dan Kuku (PMK) membuat Pasar Hewan Desa Margomulyo, Kecamatan Kerek, Kabupaten Tuban, sepi. ...

EkbisWarna Warni

Tuban Fair 2024 Dimulai, Hari Jadi ke-731 Kabupaten Tuban Semakin Meriah

Tuban – Tuban Fair Tahun 2024 di GOR Rangga Jaya Anoraga Kabupaten Tuban resmi dimulai, Rabu (6/11/2024) sore. Acara yang ...

Leave a Comment