Berpetualang Menyusuri Perkebunan Sagu Tuban, Naik Kano Menikmati Bubur Lezat

Redaksi7

Wisatawan sedang bermain kano menyusuri sungai perkebunan sagu Silowo.

TUBAN – Kabupaten Tuban memiliki beragam potensi wisata alam. Selain pantai dan gua yang menawarkan keindahan panorama, terdapat pula wisata air di kawasan perkebunan sagu Desa Mandirejo, Kecamatan Merakurak.

Ekowisata Silowo, begitulah tempat rekreasi ini dikenal. Berbeda dengan tempat wisata lain, Silowo memadukan antara sejuknya alam dan keseruan berpetualang. Perpaduan tersebut memberi pengalaman tersendiri bagi pengunjung.

Mulai pintu masuk, pengunjung langsung disuguhi eksotisme hamparan pohon sagu menjulang tinggi. Udara segar dan kesejukan alam sekitar membuat perasaan menjadi tenang. Pengunjung dijamin betah berlama-lama di area perkebunan sagu Silowo.

Sementara itu, bagi pecinta petualangan bisa mencoba wahana seru-seruan. Antara lain berenang dan mendayung kano menyusuri aliran sungai yang membelah perkebunan sagu.

“Baru pertama kali ke sini (Ekowisata Silowo), main perahu seru sekali,” kata seorang wisatawan asal Babat, Lamongan Umi Azizah, Kamis (26/12/2024).

Pengunjung tak perlu khawatir dengan keselamatan selama berpetualang. Pengelola wisata menyediakan pelampung dan menyiagakan petugas untuk mengawasi setiap aktifitas pengunjung.

“Aman pakai pelampung. Cuma tadi hanya sejam, soale gak bisa mendayung,” beber Umi Azizah.

Selain itu, pengunjung juga bisa berburu kuliner jajanan khas berbahan sagu. Salahsatu yang paling banyak diburu adalah bubur sagu. Pengunjung dapat menikmati lezatnya bubur sagu sambil melepas penat diantara rindangnya pepohonan.

“Nyobain bubur sagu, rasanya enak, gak terlalu manis. Apalagi dimakan saat kondisi cuaca kayak gini, enak dinikmati anget-anget,” ujar wisatawan lain asal Trenggalek Dina Maria.

Menurut Ketua Pokdarwis Silowo Maliki, pada libur Natal dan Tahun Baru 2025 ini pengunjung mengalami lonjakan. Dalam sehari pengunjung mencapai 700an orang.

“Mulai tiga hari kemarin meningkat. Kemungkinan nanti sampai tahun abru akan terus meningkat,” ungkap Maliki kepada wartawan.

Ekowisata Silowo hanya berjarak sekitar 8 kilometer dari Tuban Kota, atau sekitar 15 menit perjalanan. Untuk .asuk lokasi wisata, pengunjung cukup membayar Rp6.000 per orang. Sedangkan bermain kano dikenakan tarif Rp10.000 per unit, dan untuk harga bubur sagu hanya Rp5.000 per porsi.

“Tiket masuk untuk liburan ini kita tetapkan Rp6.000, sedangkan harga bubur sagu per porsi lima ribu rupiah,” pungkas Maliki.(dif)

Ekbis

Ekbis

UTSG Tuban Diprotes Pengusaha Lokal, Lelang Kendaraan dan Alat Berat Tidak Transparan

TUBAN – Proses lelang barang milik PT United Tractors Semen Gresik (UTSG) di Kabupaten Tuban, menuai protes. Lelang puluhan kendaraan ...

Ekbis

Hotel Bintang 4 Pertama Hadir di Tuban, Utamakan Kenyamanan Pengunjung

TUBAN – Hotel bintang 4 terbaik hadir di Kabupaten Tuban. Masyarakat maupun wisatawan Bumi Wali kini memiliki pilihan baru untuk ...

Ekbis

Tingkatkan Ekonomi Masyarakat, SIG Bantu Pembuatan Pasar Tradisional di Tuban

Tuban – PT Semen Indonesia (Persero) Tbk (SIG) Pabrik Tuban terus membuktikan komitmennya untuk meningkatkan ekonomi masyarakat, utamanya di desa-desa ...

Ekbis

SBI Pabrik Tuban Raih Penghargaan Industri Hijau 2024

Jakarta – PT Solusi Bangun Indonesia Tbk (SBI) menjadi satu-satunya pabrik semen yang mendapat penghargaan Industri Hijau dari Kementerian Perindustrian ...

Ekbis

Pasar Sapi Sepi Dampak Wabah Virus PMK Kembali Menyebar

TUBAN – Kembali merebaknya wabah Penyakit Mulut dan Kuku (PMK) membuat Pasar Hewan Desa Margomulyo, Kecamatan Kerek, Kabupaten Tuban, sepi. ...

EkbisWarna Warni

Tuban Fair 2024 Dimulai, Hari Jadi ke-731 Kabupaten Tuban Semakin Meriah

Tuban – Tuban Fair Tahun 2024 di GOR Rangga Jaya Anoraga Kabupaten Tuban resmi dimulai, Rabu (6/11/2024) sore. Acara yang ...

Leave a Comment