TUBAN – Seekor kambing tercebur sumur tua sedalam 20 meter di Desa Wadung, Kecamatan Jenu, Kabupaten Tuban, Rabu malam (20/2/2025). Evaluasi dilakukan tim Pemadam Kebakaran (Damkar) berlangsung dramatis selama hampir 3 jam.
Kabar jatuhnya kambing peliharaan ke dasar sumur itu cukup mengejutkan warga. Mereka berbondong-bondong datang untuk menolong. Namun, kondisi sumur yang dalam dan gelap membuat warga tak mampu banyak berbuat.
“Saya ditelpon warga Desa Wadung, Kecamatan Jenu, bahwa kambing peliharaannya masuk ke dalam sumur,” kata Kabid Damkar Dinas Satpol PP dan Damkar Kabupaten Tuban Sutaji, Kamis (20/2/2025).
Sebanyak 6 personil Damkar Pemkab Tuban diterjunkan ke lokasi kejadian. Untuk menjangkau posisi kambing, petugas harus turun menggunakan peralatan lengkap.
“Secara umum tidak ada kesulitan, tapi kedalam sumur mencapai dua puluh meter, sehingga perlengkapan tim harus lengkap,” papar Sutaji kepada wartawan.
Diterangkan Sutaji, kambing awalnya digembala di lahan kosong sekitar sumur. Namun, kambing tiba-tiba melompat naik ke atas bibir sumur yang hanya setinggi 50 centimeter.
Baca Juga:
Seketika kambing terpeleset jatuh ke dalam sumur. Beruntung sumur masih menyisakan air, sehingga meminimalisir cedera.
“Kambing ya dilepas liarkan untuk mencari rumput. Sumur sudah lama gak difungsikan,” terangnya.
Berkat kesigapan petugas, kambing berhasil dievakuasi dalam kondisi selamat. Selanjutnya, kambing diserahkan kembali kepada pemiliknya untuk mendapat perawatan.
“Kami menghimbau masyarakat agar selalu menjaga hewan peliharaan dan menutup sumur yang sudah tidak terpakai.(dif)

















