TUBAN – Puluhan ribu pengunjung datang dari berbagai daerah untuk ziarah makam Syekh Maulana Ibrahim Asmoroqondi yang berada di Desa Gesikharjo, Kecamatan Palang, Kabupaten Tuban, Jumat (18/4/2025).
Mereka berbondong-bondong datang bertepatan dengan puncak acara Haul Agung atau peringatan wafatnya ayah dari Sunan Ampel tersebut. Haul merupakan kegiatan rutin tahunan yang digelar Yayasan Makam Maulana Ibrahim Asmoroqondi, setiap tanggal 20 syawal.
Berdasarkan pantauan di lokasi, peziarah datang silih berganti. Sebagian datang sendirian, namun tak sedikit yang rombongan bersama keluarga maupun teman.
Menurut Ketua Yayasan Makam Maulana Ibrahim Asmoroqondi Sukardi, jumlah peziarah yang datang saat acara haul bisa mencapai 20.000 orang. Mereka berasal dari berbagai kota di seluruh penjuruh tanah air.
Dikatakan Sukardi, peziarah terjauh yang datang berasal dari pulau Sumatra. Mereka datang ke Tuban karena kesadarannya sendiri tanpa ada undangan ataupun paksaan. Bahkan, antusias masyarakat yang datang terus meningkat setiap tahun.
“Mereka datang karena sukarela tanpa diundang apalagi dipaksa,” paparnya.
Baca Juga:
Dalam acara haul, terdapat berbagai rangkaian kegiatan yang digelar panitia. Diantaranya festival Al-Banjari, pawai ta’aruf, Khotmil Qur’an, khitan massal, dan acara yang wajib ada di setiap acara haul, yaitu Tahlil Kubro.
“Terima kasih kepada peziarah yang datang ke acara haul,” ucap Sukardi.
Salah satu peziarah asal Tuban Syaiful mengatakan, selalu datang berziarah bersama keluarga saat haul Syekh Maulana Ibrahim Asmoroqondi. Waktu yang dipilih bias Aya pagi, karena kondisi makam masih sepi.
“Sengaja pagi hari, karena makam masih sepi. Kalau malam sangat ramai peziarah,” terangnya.(dif)

















