Sekolah Islam Modern Bertaraf Internasional Berdiri di Bojonegoro, Terapkan Empat Bahasa Asing

Redaksi7

Acara penyambutan siswa baru Hibatullah IIBS.

BOJONEGORO – Memasuki tahun ajaran baru 2025-2026, Kabupaten Bojonegoro resmi memiliki sekolah islam modern bertaraf internasional. Dengan menerapkan sistem boarding, para siswa menggunakan bahasa asing dalam kegiatan sehari-hari.

Lembaga pendidikan setingkat SMP itu adalah Hibatullah International Islamic Boarding School (IIBS). Empat bahasa asing digunakan dalam lingkungan sekolah, yaitu Inggris, Arab, Jepang dna Korea.

Hibatullah International Islamic Boarding School didirikan oleh yayasan Budi Mulya Hibatullah. Visinya mencetak generasi yang cerdas, beradab, rajin beribadah, serta hafidz qur’an.

Diketahui sebelumnya, yayasan Budi Mulya Hibatullah telah mengelola lembaga pendidikan di jenjang Sekolah Menengah Kejuruan (SMK). Sekolah tersebut berfokus pada pengembangan keterampilan siswa tanpa meninggalkan nilai-nilai keislaman.

Dengan luas lahan mencapai 4 hektar, Hibatullah IIBS dibangun dengan desain arsitektur modern dan dikengkapi fasilitas untuk menunjang proses belajar mengajar. Pendekatan tersebut diharapkan mampu mencetak lulusan yang kompetitif dalam dunia pendidikan global.

Selain itu, Hibatullah IIBS akan menerapkan sistem boarding atau pembelajaran berasrama. Sementara untuk komunikasi sehari-hari, para siswa harus menggunakan empat bahasa asing

Lebih dari itu, para siswa akan dianak tour ke negara-negara yang menjadi mitra. Antara lain; Turkey dan Arab Saudi.

Pendiri yayasan Budi Mulya Hibatullah, Setyo Budi Mulyono mengatakan bahwa, pendirian sekolah ini merupakan bentuk amanah dari orang tuanya. Sebagai mantan Kepada Desa Sambeng, Ia ingin memberikan kontribusi nyata bagi kemajuan pendidikan di tanah kelahirannya.

“Salah satu keunggulan Hibatullah IIBS adalah kelas bahasa asing yang menjadi bagian dari kurikulum utama,” kata Setyo Budi Mulyono.

Untuk mewujudkan visi dan misi sekolah, Hibatullah IIBS telah menyiapkan tenaga pengajar profesional.(sav/dif)

Ekbis

Ekbis

UTSG Tuban Diprotes Pengusaha Lokal, Lelang Kendaraan dan Alat Berat Tidak Transparan

TUBAN – Proses lelang barang milik PT United Tractors Semen Gresik (UTSG) di Kabupaten Tuban, menuai protes. Lelang puluhan kendaraan ...

Ekbis

Hotel Bintang 4 Pertama Hadir di Tuban, Utamakan Kenyamanan Pengunjung

TUBAN – Hotel bintang 4 terbaik hadir di Kabupaten Tuban. Masyarakat maupun wisatawan Bumi Wali kini memiliki pilihan baru untuk ...

Ekbis

Tingkatkan Ekonomi Masyarakat, SIG Bantu Pembuatan Pasar Tradisional di Tuban

Tuban – PT Semen Indonesia (Persero) Tbk (SIG) Pabrik Tuban terus membuktikan komitmennya untuk meningkatkan ekonomi masyarakat, utamanya di desa-desa ...

Ekbis

SBI Pabrik Tuban Raih Penghargaan Industri Hijau 2024

Jakarta – PT Solusi Bangun Indonesia Tbk (SBI) menjadi satu-satunya pabrik semen yang mendapat penghargaan Industri Hijau dari Kementerian Perindustrian ...

Ekbis

Pasar Sapi Sepi Dampak Wabah Virus PMK Kembali Menyebar

TUBAN – Kembali merebaknya wabah Penyakit Mulut dan Kuku (PMK) membuat Pasar Hewan Desa Margomulyo, Kecamatan Kerek, Kabupaten Tuban, sepi. ...

EkbisWarna Warni

Tuban Fair 2024 Dimulai, Hari Jadi ke-731 Kabupaten Tuban Semakin Meriah

Tuban – Tuban Fair Tahun 2024 di GOR Rangga Jaya Anoraga Kabupaten Tuban resmi dimulai, Rabu (6/11/2024) sore. Acara yang ...

Leave a Comment