SPPG Gedongombo 3 Berkomitmen Menjaga Kualitas dan Berdayakan Potensi Lokal

Redaksi7

Launching SPPG Gedongombo 3.

Redaksi7.id, TUBAN – Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) Gedongombo 3, Kecamatan Semanding, Kabupaten Tuban, resmi diluncurkan, Kamis siang (16/10/2025).

Dapur Makan Bergizi Gratis (MBG) ini berkomitmen menjaga kualitas makanan dengan memberdayakan potensi lokal. Selain peningkatan gizi anak-anak, program prioritas Presiden Prabowo ini juga mampu menggerakkan perekonomian warga sekitar.

Launching ini sekaligus menjadi simbol komitmen masyarakat dan pemerintah dalam menjaga generasi emas Indonesia melalui makanan bergizi dan higienis.

Kepala SPPG Gedongombo 3, Hernandi Firmansyah Putra menjelaskan, tahap awal program ini akan menjangkau 1.041 penerima manfaat dari berbagai satuan pendidikan, mulai dari KB, TK, RA, SD, MI, MTs hingga SMP.

“Tahapan distribusi ini akan terus diperluas secara bertahap. Tujuannya agar seluruh generasi muda di wilayah kami bisa menikmati manfaat gizi yang aman dan berkualitas,” ungkapnya.

SPPG Gedongombo 3 mendapat tugas mendistribusikan MBG kepada 2.558 penerima manfaat yang tersebar di 33 sekolah. Program ini bukan hanya sekadar penyaluran makanan, melainkan bagian dari strategi nasional dalam memperkuat ketahanan gizi anak sekolah, terutama di wilayah pedesaan.

Dalam pelaksanaannya, SPPG Gedongombo 3 memberdayakan warga lokal dari Ring 1 sebagai relawan. Langkah ini tidak hanya memperkuat rasa kepemilikan masyarakat terhadap program, tetapi juga memberikan dampak ekonomi langsung melalui lapangan kerja baru di sekitar dapur produksi.

‘Kami ingin pemberdayaan ini nyata, agar warga sekitar merasakan manfaat ekonomi sekaligus memiliki tanggung jawab sosial terhadap kualitas gizi anak-anak mereka,” tambahnya.

Ditegaskan Firman, SPPG Gedongombo 3 berkomitmen menjaga keamanan pangan tingkat tinggi. Kolaborasi dengan berbagai stakeholder menjadi kunci keberhasilan. Setiap tahap produksi, mulai dari pemilihan bahan baku hingga distribusi, dijalankan dengan Standar Operasional Prosedur (SOP) higienis yang ketat.

“Bahan baku yang kami gunakan adalah yang terbaik dan teruji. Kami memastikan seluruh proses berjalan sesuai SOP. Semoga dengan disiplin yang tinggi, tidak ada kejadian yang mencoreng komitmen kami,” tegasnya.

Dengan semangat kolaborasi dan tanggung jawab sosial, SPPG Gedongombo 3 menjadi contoh nyata bahwa program gizi bukan sekadar distribusi makanan, melainkan investasi jangka panjang untuk membentuk generasi emas yang sehat, cerdas, dan berdaya saing tinggi.(sav/dif)

Ekbis

Ekbis

UTSG Tuban Diprotes Pengusaha Lokal, Lelang Kendaraan dan Alat Berat Tidak Transparan

TUBAN – Proses lelang barang milik PT United Tractors Semen Gresik (UTSG) di Kabupaten Tuban, menuai protes. Lelang puluhan kendaraan ...

Ekbis

Hotel Bintang 4 Pertama Hadir di Tuban, Utamakan Kenyamanan Pengunjung

TUBAN – Hotel bintang 4 terbaik hadir di Kabupaten Tuban. Masyarakat maupun wisatawan Bumi Wali kini memiliki pilihan baru untuk ...

Ekbis

Tingkatkan Ekonomi Masyarakat, SIG Bantu Pembuatan Pasar Tradisional di Tuban

Tuban – PT Semen Indonesia (Persero) Tbk (SIG) Pabrik Tuban terus membuktikan komitmennya untuk meningkatkan ekonomi masyarakat, utamanya di desa-desa ...

Ekbis

SBI Pabrik Tuban Raih Penghargaan Industri Hijau 2024

Jakarta – PT Solusi Bangun Indonesia Tbk (SBI) menjadi satu-satunya pabrik semen yang mendapat penghargaan Industri Hijau dari Kementerian Perindustrian ...

Ekbis

Pasar Sapi Sepi Dampak Wabah Virus PMK Kembali Menyebar

TUBAN – Kembali merebaknya wabah Penyakit Mulut dan Kuku (PMK) membuat Pasar Hewan Desa Margomulyo, Kecamatan Kerek, Kabupaten Tuban, sepi. ...

EkbisWarna Warni

Tuban Fair 2024 Dimulai, Hari Jadi ke-731 Kabupaten Tuban Semakin Meriah

Tuban – Tuban Fair Tahun 2024 di GOR Rangga Jaya Anoraga Kabupaten Tuban resmi dimulai, Rabu (6/11/2024) sore. Acara yang ...

Leave a Comment