Buruh Tani Tewas Kesetrum Kabel Penerangan Jalan yang Melorot

Redaksi7

Anggota Polsek Kerek mendatangi lokasi kejadian.

Redaksi7.id, TUBAN – Seorang buruh tani ditemukan tewas tersengat listrik dari kabel penerangan jalan di area ladang jagung Desa Kedungrejo, Kecamatan Kerek, Kabupaten Tuban, Kamis pagi (18/9/2025).

Korban diketahui adalah Rasimi (59), warga setempat. Peristiwa tragis itu terjadi saat korban hendak bekerja panen jagung milik tetangganya.

Kapolsek Kerek, IPTU Kastur menjelaskan bahwa korban berangkat sendiri menuju ladang jagung. Sesampainya di lokasi, korban mendapati kabel listrik penerangan jalan desa melorot tepat di area tanaman jagung yang hendak dipanen.

“Agar bisa lewat, korban berusaha menyingkirkan kabel tersebut dengan jari telunjuk. Namun, ada bagian kabel yang mengelupas sehingga korban tersengat listrik,” jelas Kapolsek.

Akibatnya, korban langsung meninggal dunia di tempat. Mayat korban ditemukan warga beberapa saat kemudian. Polisi yang mendapat laporan segera datang untuk melakukan olah TKP bersama tim medis dari Puskesmas Kerek.

Berdasarkan hasil pemeriksaan, tim medis memastikan tidak ditemukan tanda-tanda kekerasan pada tubuh korban. Sementara itu kabel diduga menggantung karena hujan deras dan angin kencang yang melanda wilayah setempat beberapa hari terakhir.

“Keluarga korban menolak dilakukan otopsi dan menerima kejadian ini sebagai musibah,” ungkapnya.

Peristiwa ini menjadi peringatan bagi warga maupun perangkat desa agar lebih waspada dan segera melaporkan jika terdapat instalasi listrik yang membahayakan keselamatan warga.(ib/dif)

Ekbis

Ekbis

UTSG Tuban Diprotes Pengusaha Lokal, Lelang Kendaraan dan Alat Berat Tidak Transparan

TUBAN – Proses lelang barang milik PT United Tractors Semen Gresik (UTSG) di Kabupaten Tuban, menuai protes. Lelang puluhan kendaraan ...

Ekbis

Hotel Bintang 4 Pertama Hadir di Tuban, Utamakan Kenyamanan Pengunjung

TUBAN – Hotel bintang 4 terbaik hadir di Kabupaten Tuban. Masyarakat maupun wisatawan Bumi Wali kini memiliki pilihan baru untuk ...

Ekbis

Tingkatkan Ekonomi Masyarakat, SIG Bantu Pembuatan Pasar Tradisional di Tuban

Tuban – PT Semen Indonesia (Persero) Tbk (SIG) Pabrik Tuban terus membuktikan komitmennya untuk meningkatkan ekonomi masyarakat, utamanya di desa-desa ...

Ekbis

SBI Pabrik Tuban Raih Penghargaan Industri Hijau 2024

Jakarta – PT Solusi Bangun Indonesia Tbk (SBI) menjadi satu-satunya pabrik semen yang mendapat penghargaan Industri Hijau dari Kementerian Perindustrian ...

Ekbis

Pasar Sapi Sepi Dampak Wabah Virus PMK Kembali Menyebar

TUBAN – Kembali merebaknya wabah Penyakit Mulut dan Kuku (PMK) membuat Pasar Hewan Desa Margomulyo, Kecamatan Kerek, Kabupaten Tuban, sepi. ...

EkbisWarna Warni

Tuban Fair 2024 Dimulai, Hari Jadi ke-731 Kabupaten Tuban Semakin Meriah

Tuban – Tuban Fair Tahun 2024 di GOR Rangga Jaya Anoraga Kabupaten Tuban resmi dimulai, Rabu (6/11/2024) sore. Acara yang ...

Leave a Comment