Dua Kecelakaan di Jalur Pantura Tuban-Babat, 1 Tewas dan 7 Luka-Luka

Redaksi7

Petugas kepolisian melakukan olah TKP di lokasi kecelakaan grand max VS truk tronton.

TUBAN – Dua kecelakaan terjadi di Jalur Nasional Tuban-Babat Kecamatan Widang, Kabupaten Tuban. Dalam peristiwa itu seorang pengemudi tewas dan 7 penumpang mengalami luka-luka.

“Di Pantura Widang yang pertama tanggal 1 malam kemarin dan kedua tadi pagi tanggal 2,” ujar Kanit Gakkum Satlantas Polres Tuban IPTU Eko Sulistyono kepada wartawan, Kamis pagi (2/1/2025).

Dijelaskan Eko, kecelakaan pertama terjadi sekitar pukul 20.30 WIB, tepatnya di Simpang Tiga Banjar. Kecelakaan melibatkan 2 kendaraan, yaitu minibus elf bernopol K-7096-NY dengan mobil pribadi L-1641-TA.

Kecelakaan bermula saat minibus elf yang dikemudikan Supriyono (52) melaju dari arah selatan hendak belok kanan ke timur. Bersamaan melaju mobil pribadi yang dikemudikan Ahmad Affan Ni’am dari arah utara ke selatan.

“Pada saat elf ini berbelok ke kanan tidak memperhatikan arah depan, sehingga terjadi tabrakan,” bebernya ditemui di Mapolres Tuban.

Kerasnya benturan menyebabkan minibus elf terguling dan nyaris terbakar. Bagian mesin mengeluarkan percikan api dan kepulan asap yang membuat para penumpang panik.

“Minibus sempat mengalami konsleting depannya sehingga mengeluarkan asap,” terangnya.

Dalam peristiwa ini 7 penumpang mengalami luka-luka. “Korban luka-luka dirawat di RSU Muhammadiyah Babat,” imbuhnya.

Sementara itu, keesokan paginya, Kamis (2/1/2024), kecelakaan kembali terjadi di Jalur Nasional Pantura Tuban-Babat Kecamatan Widang. Sebuah mobil grandmax terlibat tabrakan adu muka dengan truk tronton.

“TKP kedua ini tepatnya di Desa Mrutuk, Kecamatan Widang, sekitar pukul 5.15,” ungkap Pak Eko sapaan akrab Kanit Gakkum Satlantas Polres Tuban.

Semula mobil grand max nopol L-1174-JX yang dikemudikan Josua Pandu (30) melaju dari arah timur ke barat. Namun, kendaraan tiba-tiba bergerak ke kanan hingga masuk lajur kanan. Dari arah berlawanan muncul truk tronton bernopol L-8982-UK.

“Akhirnya tidak bisa terhindari terjadi kecelakaan dengan truk tronton yang dikemudikan Sakduz Zaman,” katanya.

Akibat peristiwa ini pengemudi grand max Josua Pandu warga Desa Kedungrejo, Kecamatan Pakis, Kabupaten Malang, tewas. Korban menghembuskan nafas terakhirnya di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Dokter Koesma Tuban.

“Diduga dari saksi-saksi di TKP, pengemudi grandmax ini merasa kelelahan dan mengantuk, karena dia masuk lajur kanan tanpa menyalip kendaraan di depannya. Dari Speedo meter yang kita lihat kecepatan sekitar 40 sampai 50 (kilometer per jam),” ungkapnya.

Paska kejadian, Unit Laka Satlantas Polres Tuban langsung diterjunkan ke lokasi. Selain olah TKP, petugas juga mengumpulkan bukti dan meminta keterangan para saksi mata.(dif)

Ekbis

Ekbis

UTSG Tuban Diprotes Pengusaha Lokal, Lelang Kendaraan dan Alat Berat Tidak Transparan

TUBAN – Proses lelang barang milik PT United Tractors Semen Gresik (UTSG) di Kabupaten Tuban, menuai protes. Lelang puluhan kendaraan ...

Ekbis

Hotel Bintang 4 Pertama Hadir di Tuban, Utamakan Kenyamanan Pengunjung

TUBAN – Hotel bintang 4 terbaik hadir di Kabupaten Tuban. Masyarakat maupun wisatawan Bumi Wali kini memiliki pilihan baru untuk ...

Ekbis

Tingkatkan Ekonomi Masyarakat, SIG Bantu Pembuatan Pasar Tradisional di Tuban

Tuban – PT Semen Indonesia (Persero) Tbk (SIG) Pabrik Tuban terus membuktikan komitmennya untuk meningkatkan ekonomi masyarakat, utamanya di desa-desa ...

Ekbis

SBI Pabrik Tuban Raih Penghargaan Industri Hijau 2024

Jakarta – PT Solusi Bangun Indonesia Tbk (SBI) menjadi satu-satunya pabrik semen yang mendapat penghargaan Industri Hijau dari Kementerian Perindustrian ...

Ekbis

Pasar Sapi Sepi Dampak Wabah Virus PMK Kembali Menyebar

TUBAN – Kembali merebaknya wabah Penyakit Mulut dan Kuku (PMK) membuat Pasar Hewan Desa Margomulyo, Kecamatan Kerek, Kabupaten Tuban, sepi. ...

EkbisWarna Warni

Tuban Fair 2024 Dimulai, Hari Jadi ke-731 Kabupaten Tuban Semakin Meriah

Tuban – Tuban Fair Tahun 2024 di GOR Rangga Jaya Anoraga Kabupaten Tuban resmi dimulai, Rabu (6/11/2024) sore. Acara yang ...

Leave a Comment