Hotel Merah Putih Pertamina Jadi Favorit Pengendara Beristirahat

Redaksi7

Para pengendara motor hendak melanjutkan perjalanan.

Redaksi7.id, TUBAN – “Hotel Merah Putih”, begitulah kalangan bikers menyebut SPBU Pertamina. Tak hanya sekedar menjadi tempat mengisi bahan bakar, SPBU Pertamina kerap menjadi jujugan para pengendara motor yang melakukan touring lintas daerah untuk beristirahat.

Bagi komunitas bikers, SPBU Pertamina menjadi tempat singgah favorit yang murah meriah, lengkap, dan nyaman. Mulai dari area parkir yang luas, toilet bersih, hingga ketersediaan minimarket dan mushola, membuat SPBU menjadi tempat ideal untuk melepas lelah.

“Murah meriah istirahat di sini, lengkap, komplit, nyaman. Toiletnya juga banyak,” ujar Eko pengunjung rest area SPBU Muri di Tegal, Jawa Tengah, yang tengah melakukan touring bersama komunitas motornya.

Bikers lain pun menambahkan, “Kalau cuma sekadar tidur sesaat lalu ngegas lagi, kita lebih milih tidur di SPBU. Yang penting bisa rebahan sebentar, isi tenaga, pulsa habis itu ngegas lagi.”

Fenomena “Hotel Merah Putih” ini menjadi bukti bahwa SPBU Pertamina menjadi lebih dari sekadar tempat pengisian BBM. Fasilitas yang lengkap, kenyamanan lingkungan, serta pelayanan ramah dari petugas SPBU membuat para pengendara merasa aman dan betah singgah.

Bukan hanya bikers saat touring, namun banyak pengendara lain juga memanfaatkan SPBU untuk melepas penat. Seperti dikatakan H. Bisri, warga Kecamatan Sumberrejo, Bojonegoro.

“Saya sering ke luar kota, ke Surabaya dan lain-lain. Saat lelah dan mengantuk, maka ke SPBU. Selain istirahat juga bisa salat, ke kamar mandi dan lain-lain,” terangnya.

Hal serupa disampaikan Mahmudi asal Kecamatan Plumpang, Kabupaten Tuban. Ia ketika ke Surabaya atau ke Malang mengantarkan anak, biasanya mampir di SPBU untuk mengisi bahan bakar, menyantap makanan hingga ke toilet.

“Apalagi saat ini semakin bersih dan nyaman di SPBU. Musala maupun masjid, besar dan nyaman juga,” lanjutnya.

Pj. Corporate Secretary Pertamina Patra Niaga, Roberth MV Dumatubun menyampaikan bahwa kenyamanan konsumen menjadi prioritas utama.

“Kami senang SPBU Pertamina kini menjadi bagian dari pengalaman perjalanan masyarakat, termasuk para bikers. SPBU bukan hanya tempat mengisi energi kendaraan, tapi juga tempat mengisi energi bagi pengendaranya,” ujar Roberth.

Pertamina Patra Niaga terus berkomitmen meningkatkan kualitas layanan di seluruh jaringan SPBU, baik dari segi kebersihan, keamanan, maupun fasilitas penunjang. Dengan berbagai perbaikan yang dilakukan, SPBU Pertamina kini benar-benar menjadi rumah kedua bagi semua kalangan, rumah kita bersama.(*)

Ekbis

Ekbis

UTSG Tuban Diprotes Pengusaha Lokal, Lelang Kendaraan dan Alat Berat Tidak Transparan

TUBAN – Proses lelang barang milik PT United Tractors Semen Gresik (UTSG) di Kabupaten Tuban, menuai protes. Lelang puluhan kendaraan ...

Ekbis

Hotel Bintang 4 Pertama Hadir di Tuban, Utamakan Kenyamanan Pengunjung

TUBAN – Hotel bintang 4 terbaik hadir di Kabupaten Tuban. Masyarakat maupun wisatawan Bumi Wali kini memiliki pilihan baru untuk ...

Ekbis

Tingkatkan Ekonomi Masyarakat, SIG Bantu Pembuatan Pasar Tradisional di Tuban

Tuban – PT Semen Indonesia (Persero) Tbk (SIG) Pabrik Tuban terus membuktikan komitmennya untuk meningkatkan ekonomi masyarakat, utamanya di desa-desa ...

Ekbis

SBI Pabrik Tuban Raih Penghargaan Industri Hijau 2024

Jakarta – PT Solusi Bangun Indonesia Tbk (SBI) menjadi satu-satunya pabrik semen yang mendapat penghargaan Industri Hijau dari Kementerian Perindustrian ...

Ekbis

Pasar Sapi Sepi Dampak Wabah Virus PMK Kembali Menyebar

TUBAN – Kembali merebaknya wabah Penyakit Mulut dan Kuku (PMK) membuat Pasar Hewan Desa Margomulyo, Kecamatan Kerek, Kabupaten Tuban, sepi. ...

EkbisWarna Warni

Tuban Fair 2024 Dimulai, Hari Jadi ke-731 Kabupaten Tuban Semakin Meriah

Tuban – Tuban Fair Tahun 2024 di GOR Rangga Jaya Anoraga Kabupaten Tuban resmi dimulai, Rabu (6/11/2024) sore. Acara yang ...

Leave a Comment