Redaksi7.id, TUBAN – Kebakaran hebat melalap sebuah bengkel sepeda motor di kawasan Jalur Pantura Desa Compreng, Kecamatan Widang, Kabupaten Tuban. Meski tak sampai menimbulkan korban jiwa, namun kerugian ditaksir mencapai Rp700 juta.
Kepala Bidang Pemadam Kebakaran (Kabid Damkar) Kabupaten Tuban, Sutaji mengatakan, pihaknya mendapatkan laporan sekitar pukul 16.25. Bengkel sepeda motor tersebut diketahui merupakan milik Joko Suwarno (42).
Menindaklanjuti laporan warga, petugas langsung mengerahkan 4 unit mobil pemadam kebakaran. Diantaranya, 1 dari Pos Rengel, 2 dari Pos Mako Induk dan 1 unit dari bantuan Pos Damkar Babat, Lamongan.
“Sekitar pukul 17.20 Wib api pokok berhasil dipadamkan. Selanjutnya dilakukan pembasahan,” terang Sutaji.
Menurut Sutaji, kebakaran diduga disebabkan korsleting cas baterai aki. Beruntung tak ada korban jiwa. Namun, pemilik bengkel mengalami kerugian hingga Rp700 juta, karena hampir seluruh bangunan dan spare part yang tersimpan ludes terbakar.
“Dari kejadian itu, pemilik bengkel mengalami kerugian sekitar Rp 700 juta, terdiri dari peralatan bengkel, spare part dan bangunan bengkel,” pungkasnya.(sav/dif)
Baca Juga:

















