Pasar Sapi Sepi Dampak Wabah Virus PMK Kembali Menyebar

Redaksi7

Kondisi pasar sapi Desa Margomulyo, Senin (13/1/2025).

TUBAN – Kembali merebaknya wabah Penyakit Mulut dan Kuku (PMK) membuat Pasar Hewan Desa Margomulyo, Kecamatan Kerek, Kabupaten Tuban, sepi. Pasokan sapi turun drastis, begitu pula pembeli sapi tiba-tiba menghilang.

Seperti terpantau, Senin pagi (13/1/2025). Pusat jual beli yang biasanya dipenuhi berbagai jenis sapi ini nampak lengang. Hanya terlihat beberapa ekor sapi dengan pemiliknya sedang menunggu calon pembeli datang.

Salah satunya adalah Kasnan. pria paruh baya ini membawa seekor sapi jenis Jawa untuk dijual. Namun, sejak pagi hingga siang, tak satupun pembeli datang menawarkan sapinya.

“Bawa satu ekor sapi, sejak pagi gak laku. Pasar sepi,” kata Kasnan kepada wartawan sedih.

Menurut Kasnan, sepinya pasar sapi disebabkan kembali merebaknya wabah PMK. Para peternak dan pedagang takut membawa sapi ke pasar, karena khawatir tidak laku malah terpapar virus PMK. Sedangkan pembeli juga takut jika mendapat sapi terpapar virus.

“pasar sepi karena PMK. Hasil penjualan sepi puol, jagal nggak berani beli, orang tani juga nggak berani,” bebernya.

Sementara itu, Kepala Pasar Hewan Desa Margomulyo Hanto, mengatakan bahwa kondisi pasar sepi terjadi sejak 2 pekan terakhir. Pasokan sapi ke pasar hewan terus menurun dan hanya didominasi sapi lokal Tuban.

“Sapi dari Tuban sini saja, gak ada dari luar. Banyak yang takut sapinya nggak laku malah tertular,” bebernya.

Diungkapkan Hanto, normalnya pasokan sapi ke Pasar Hewan Desa Margomulyo mencapai 250-300 ekor per hari. Namun, kini pasokan sapi hanya berkisar 100-150 ekor saja per hari.

“Biasanya kisaran 250 sampai 300 Ekor, tapi untuk dua Minggu ini hanya 100 sampai 150 ekor. Senin kemarin sekitar 160an, sekarang 100 mungkin kurang,” jelasnya.

Meski demikian, harga sapi masih relatif stabil. Penurunan harga hanya berlaku pada sapi indukan, sedangkan sapi potong masih tetap. “Sapi sendiri harganya masih tetap, kalau sapi indukan menurun,” pungkasnya.(dif)

Ekbis

Ekbis

UTSG Tuban Diprotes Pengusaha Lokal, Lelang Kendaraan dan Alat Berat Tidak Transparan

TUBAN – Proses lelang barang milik PT United Tractors Semen Gresik (UTSG) di Kabupaten Tuban, menuai protes. Lelang puluhan kendaraan ...

Ekbis

Hotel Bintang 4 Pertama Hadir di Tuban, Utamakan Kenyamanan Pengunjung

TUBAN – Hotel bintang 4 terbaik hadir di Kabupaten Tuban. Masyarakat maupun wisatawan Bumi Wali kini memiliki pilihan baru untuk ...

Ekbis

Tingkatkan Ekonomi Masyarakat, SIG Bantu Pembuatan Pasar Tradisional di Tuban

Tuban – PT Semen Indonesia (Persero) Tbk (SIG) Pabrik Tuban terus membuktikan komitmennya untuk meningkatkan ekonomi masyarakat, utamanya di desa-desa ...

Ekbis

SBI Pabrik Tuban Raih Penghargaan Industri Hijau 2024

Jakarta – PT Solusi Bangun Indonesia Tbk (SBI) menjadi satu-satunya pabrik semen yang mendapat penghargaan Industri Hijau dari Kementerian Perindustrian ...

Ekbis

Pasar Sapi Sepi Dampak Wabah Virus PMK Kembali Menyebar

TUBAN – Kembali merebaknya wabah Penyakit Mulut dan Kuku (PMK) membuat Pasar Hewan Desa Margomulyo, Kecamatan Kerek, Kabupaten Tuban, sepi. ...

EkbisWarna Warni

Tuban Fair 2024 Dimulai, Hari Jadi ke-731 Kabupaten Tuban Semakin Meriah

Tuban – Tuban Fair Tahun 2024 di GOR Rangga Jaya Anoraga Kabupaten Tuban resmi dimulai, Rabu (6/11/2024) sore. Acara yang ...

Leave a Comment