Pemkab Tuban Gelontorkan Bansos Beras Bertuliskan Visi Misi Cabup

Redaksi7

Penyaluran Bansos beras BPNTD kepada masyarakat.

Tuban – Dinas Sosial Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Serta Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (Dinsos P3A PMD) Kabupaten Tuban mulai menyalurkan Bantuan Sosial (Bansos).

Bantuan Pangan Non Tunai Daerah (BPNTD) itu diterimakan kepada masyarakat bertepatan dengan masa kampanye Pilkada 2024. Sehingga pembagian Bansos menjadi perbincangan banyak kalangan yang berspekulasi miring.

Kepala Dinsos P3A PMD Tuban, Sugeng Purnomo membenarkan bahwa hari ini ada jadwal penyaluran Bansos BPNTD kepada warga miskin penerima manfaat.

“Jadwal iya,” kata Sugeng menjawab konfirmasi wartawan melalui pesan singkat whatsapp, Selasa (15/10/2024).

Berdasarkan informasi, penyaluran BPNTD dilakukan secara bertahap ke masing-masing kecamatan. Sesuai jadwal yang beredar, penyaluran sudah dimulai sejak Senin (14/10/2024) kemarin, dan direncanakan tuntas pada Kamis (17/10/2024).

Namun, Bansos berupa beras kemasan 10 kilogram itu tercantum logo Pemkab Tuban serta bertuliskan “Mbangun Deso Noto Kutho”. Kalimat itu diketahui sebagai visi misi salah satu Pasangan Calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati Tuban, Aditya Halindra Faridzky dan Joko Sarwono.

“Ya,” jawab mantan Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Perindustrian Tuban itu singkat ketika dikonformasi terkait foto kemasan beras yang beredar di masyarakat.

Meski demikian, Sugeng mengatakan, bahwa pembagian Bansos tidak ada kaitannya dengan politik. Apalagi bertujuan untuk kemenangan salah satu Paslon.

“Masyarakat tidak perlu kuatir, yang jelas program sudah berjalan. Kalau kita tunda terlalu lama yang dirugikan masyarakat, yang penting saat penyaluran kita tidak membawa-bawa nama calon,” ujarnya.

Mantan Kepala Dinas Ketenagakerjaan dan Perindustrian itu menegaskan, penyaluran bansos tersebut sudah sesuai dengan perencanaan serta kehati-hatian. Sehingga bisa tepat sasaran

“Masyarakat bisa mengkroscek, bahwa kita membagikan sesuai aturan. Termasuk, misalkan ada komoditi beras yang tidak layak, maka langsung kita tarik,” tegasnya.(dif/naf)

Ekbis

Ekbis

UTSG Tuban Diprotes Pengusaha Lokal, Lelang Kendaraan dan Alat Berat Tidak Transparan

TUBAN – Proses lelang barang milik PT United Tractors Semen Gresik (UTSG) di Kabupaten Tuban, menuai protes. Lelang puluhan kendaraan ...

Ekbis

Hotel Bintang 4 Pertama Hadir di Tuban, Utamakan Kenyamanan Pengunjung

TUBAN – Hotel bintang 4 terbaik hadir di Kabupaten Tuban. Masyarakat maupun wisatawan Bumi Wali kini memiliki pilihan baru untuk ...

Ekbis

Tingkatkan Ekonomi Masyarakat, SIG Bantu Pembuatan Pasar Tradisional di Tuban

Tuban – PT Semen Indonesia (Persero) Tbk (SIG) Pabrik Tuban terus membuktikan komitmennya untuk meningkatkan ekonomi masyarakat, utamanya di desa-desa ...

Ekbis

SBI Pabrik Tuban Raih Penghargaan Industri Hijau 2024

Jakarta – PT Solusi Bangun Indonesia Tbk (SBI) menjadi satu-satunya pabrik semen yang mendapat penghargaan Industri Hijau dari Kementerian Perindustrian ...

Ekbis

Pasar Sapi Sepi Dampak Wabah Virus PMK Kembali Menyebar

TUBAN – Kembali merebaknya wabah Penyakit Mulut dan Kuku (PMK) membuat Pasar Hewan Desa Margomulyo, Kecamatan Kerek, Kabupaten Tuban, sepi. ...

EkbisWarna Warni

Tuban Fair 2024 Dimulai, Hari Jadi ke-731 Kabupaten Tuban Semakin Meriah

Tuban – Tuban Fair Tahun 2024 di GOR Rangga Jaya Anoraga Kabupaten Tuban resmi dimulai, Rabu (6/11/2024) sore. Acara yang ...

Leave a Comment