TUBAN – Mendekati lebaran Idul Fitri 1446 Hijriyah, salon kecantikan ramai diserbu pelanggan wanita. Mereka ramai-ramai melakukan perawatan wajah dan tubuh agar tampil cantik maksimal saat silaturahmi bertemu kerabat maupun teman.
Seperti yang terpantau di Lena Beauty Care Kelurahan. karang, Kecamatan Semanding, Kabupaten Tuban, Sabtu (29/3/2025). Salon kecantikan milik Lena Indri Umami itu sibuk melayani pelanggan yang terus datang silih berganti.
Tak hanya wanita lajang, pelanggan juga banyak dari kalangan ibu rumah tangga. Berbagai perawatan bisa dilakukan, yaitu facial atau cuci muka, ekstensi bulu mata, sulam alis, catok rambut, serta nail art.
“Disini lengkap ada rambut, sulam alis, extension bulu mata, nail art, perawatan kuku dan facial, cuma kalau lebaran gini paling ramai memang nail art sama extension bulu mata,” kata Lena kepada wartawan yang datang meliput.
Mendekati lebaran ini jumlah pelanggan yang datang untuk perawatan mengalami peningkatan signifikan mencapai 4 kali lipat. Jika biasanya mereka hanya melayani 5-10 orang, maka kini bisa kedatangan 30 orang per hari.
“Kalau mau lebaran gini buka jam 08.00 sampai jam 20.00. pelanggan meningkat drastis bisa sampai 30 customer,” bebernya.
Baca Juga:
Diterangkan Lena, tarif untuk perawatan kecantikan cukup beragam bergantung tingkat kesulitan dan bahan yang dipakai. Nail art misalnya dipatok Rp70.000 hingga Rp200.000 untuk 10 jari.
“Kalo tarifnya bervariasi,” jawab Lena singkat menjawab pertanyaan wartawan yang bertanya tarif.
Banyaknya pelanggan membuat layanan harus mengantri hingga berjam-jam. Namun, bagi para pelanggan, antri lama bukan masalah asalkan mereka bisa tampil maksimal di Hari Raya Idul Fitri.
Salah satu pengunjung Lena Beauty Care Sherly mengaku datang dari Kecamatan Bangilan. Wanita berhijab itu melakukan perawatan kuku dan bulu mata.
“Perawatan kuku dan bulu mata biar Idul Fitri tampil maksimal. Tadi totalnya 300 ribu,” tuturnya.(dif)

















