PMII Galang Dana Bencana dengan Penampilan Seni

Redaksi7

Penampilan seni para mahasiswa saat aksi solidaritas bencana Sumatera.

Redaksi7.id, TUBAN – Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) gabungan Komisariat Ronggolawe bersama Rayon Manunggal dan Rayon Kalijogo menggelar aksi solidaritas kemanusiaan bagi korban bencana alam Sumatera.

Mereka melakukan penggalangan dana kepada pengunjung Taman Hutan Kota Abhipraya, Kabupaten Tuban, Kamis (11/12/2025). Untuk menggugah empati masyarakat, mahasiswa menampilkan beragam pertunjukan  seni sebagai bentuk ekspresi solidaritas.

Kegiatan yang dimulai pukul 13.00 WIB itu berlangsung lancar dan sesuai rencana. Penampilan seni dihadirkan, antara lain orasi kemanusiaan, pembacaan puisi, monolog, hingga penampilan akustik. Terakhir, acara ditutup dengan doa bersama untuk para korban di Sumatera & di Kecamatan Semanding yang baru-baru ini juga mengalami bencana alam.

“Kami sebagai kader-kader PMII ingin memberikan suguhan tampilan-tampilan yang menarik dan tentunya menyesuaikan dengan tema bencana alam, masifnya penebangan hutan, dan merefleksikan penderitaan korban di sana,” Ungkap Ketua PMII Komisariat
Ronggolawe Unirow, Shobihul Ma’arif.

Selama kegiatan berlangsung, antusiasme masyarakat Tuban yang berada di kawasan Taman Abhipraya terlihat sangat tinggi. Masyarakat memberikan afirmasi positif, baik berupa dukungan moral maupun kontribusi donasi. Respon hangat dan keterlibatan aktif dari masyarakat membuat suasana kegiatan berjalan dengan penuh kehangatan dan semangat kebersamaan.

Atas partisipasi tersebut, panitia berhasil mengumpulkan donasi dalam jumlah yang cukup signifikan, yang selanjutnya akan segera didistribusikan kepada pihak-pihak yang terdampak bencana alam di wilayah Sumatera.

Penggalangan dana ini juga menjadi bentuk konkret kepedulian PMII dalam merespons isu-isu kemanusiaan dan menunjukkan bahwa semangat solidaritas tetap menjadi napas perjuangan kader pergerakan.

“Alhamdulillah telah terkumpul sementara uang tunai sebesar 1.267.000 rupiah dan beberapa donasi pakaian layak pakai juga, serta harapan kami ini juga masih akan bertambah, mengingat kami baru akan menutup periode donasi di hari Jum’at besok”. Lanjutnya.

PMII Komisariat Ronggolawe menyampaikan terima kasih sebesar-besarnya kepada seluruh masyarakat, donatur, dan pihak yang telah ikut mendukung kegiatan ini, baik secara langsung maupun tidak langsung. Semoga bantuan yang terkumpul dapat memberikan manfaat dan meringankan beban saudara-saudara kita di Sumatera.

“Kami menyampaikan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada seluruh pihak yang telah mendukung acara kami, baik dari donatur, kepanitiaan, dsb. Tentu harapan kami output dari kegiatan ini mampu memberi dampak yang positif bagi para korban, serta mampu untuk terus menyadarkan kita bersama tentang bagaimana seharusnya kita menjaga alam sekitar.” Pungkas Ketua Komisariat tersebut.(sav/dif)

Ekbis

Ekbis

UTSG Tuban Diprotes Pengusaha Lokal, Lelang Kendaraan dan Alat Berat Tidak Transparan

TUBAN – Proses lelang barang milik PT United Tractors Semen Gresik (UTSG) di Kabupaten Tuban, menuai protes. Lelang puluhan kendaraan ...

Ekbis

Hotel Bintang 4 Pertama Hadir di Tuban, Utamakan Kenyamanan Pengunjung

TUBAN – Hotel bintang 4 terbaik hadir di Kabupaten Tuban. Masyarakat maupun wisatawan Bumi Wali kini memiliki pilihan baru untuk ...

Ekbis

Tingkatkan Ekonomi Masyarakat, SIG Bantu Pembuatan Pasar Tradisional di Tuban

Tuban – PT Semen Indonesia (Persero) Tbk (SIG) Pabrik Tuban terus membuktikan komitmennya untuk meningkatkan ekonomi masyarakat, utamanya di desa-desa ...

Ekbis

SBI Pabrik Tuban Raih Penghargaan Industri Hijau 2024

Jakarta – PT Solusi Bangun Indonesia Tbk (SBI) menjadi satu-satunya pabrik semen yang mendapat penghargaan Industri Hijau dari Kementerian Perindustrian ...

Ekbis

Pasar Sapi Sepi Dampak Wabah Virus PMK Kembali Menyebar

TUBAN – Kembali merebaknya wabah Penyakit Mulut dan Kuku (PMK) membuat Pasar Hewan Desa Margomulyo, Kecamatan Kerek, Kabupaten Tuban, sepi. ...

EkbisWarna Warni

Tuban Fair 2024 Dimulai, Hari Jadi ke-731 Kabupaten Tuban Semakin Meriah

Tuban – Tuban Fair Tahun 2024 di GOR Rangga Jaya Anoraga Kabupaten Tuban resmi dimulai, Rabu (6/11/2024) sore. Acara yang ...

Leave a Comment