Tabung LPG Meledak Saat Bakar Sampah, Seorang Pria Terluka Parah

Redaksi7

Rumah korban dan posisi tabung LPG sesaat setelah meledak.

TUBAN – Hati-hati saat membakar sampah. Peristiwa ini mungkin bisa menjadi pelajaran berharga bagi kita semua. Jangan meletakkan tabung gas LPG dekat dengan aktifitas yang berhubungan dengan api.

Seorang warga Desa Wolutengah, Kecamatan Kerek, Kabupaten Tuban mengalami luka serius setelah terkena ledakan tabung gas LPG. Benda terbuat dari besi itu meledak setelah tersulut api dari aktifitas pembakaran sampah, Senin sore (10/6/2025).

Korban adalah Gatot Subroto (41). Akibat ledakan tabung gas tersebut korban mengalami luka parah pada bagian tangan dan kaki, sehingga harus dilarikan ke rumah sakit.

Berdasarkan informasi yang berhasil dihimpun, peristiwa itu dialami korban saat sedang membakar sampah di pekarangan rumahnya. Tanpa disadari, bara api menyambar tabung gas LPG yang diletakkan korban tidak jauh dari lokasi pembakar..

“Tadi sekitar pukul 15.40 saya di rumah bersama anak, tiba-tiba dengar suara ledakan dari arah rumah Pak Gatot. Warga langsung keluar dan menuju ke sana,” ujar warga sekitar Dimyani.

Kepala Desa Wolutengah Rasdan membenarkan bahwa ada seorang warganya yang menjadi korban ledakan tabung gas LPG. Menurutnya, tabung gas yang meledak tidak sedang terpasang pada kompor, melainkan berada dalam posisi terbuka dan terlalu dekat dengan api pembakaran .

“Ledakannya mengenai tangan dan kaki korban. Kami langsung bawa ke RSUD dr Koesma Tuban menggunakan mobil siaga desa,” jelas Rasdan.

Hingga kini korban masih menjalani perawatan intensif tim medis. Pemerintah desa mengimbau masyarakat untuk lebih waspada dalam menyimpan tabung gas, serta menggunakan peralatan berstandar SNI untuk menghindari kebocoran dan risiko kebakaran.(hri/dif)

Ekbis

Ekbis

UTSG Tuban Diprotes Pengusaha Lokal, Lelang Kendaraan dan Alat Berat Tidak Transparan

TUBAN – Proses lelang barang milik PT United Tractors Semen Gresik (UTSG) di Kabupaten Tuban, menuai protes. Lelang puluhan kendaraan ...

Ekbis

Hotel Bintang 4 Pertama Hadir di Tuban, Utamakan Kenyamanan Pengunjung

TUBAN – Hotel bintang 4 terbaik hadir di Kabupaten Tuban. Masyarakat maupun wisatawan Bumi Wali kini memiliki pilihan baru untuk ...

Ekbis

Tingkatkan Ekonomi Masyarakat, SIG Bantu Pembuatan Pasar Tradisional di Tuban

Tuban – PT Semen Indonesia (Persero) Tbk (SIG) Pabrik Tuban terus membuktikan komitmennya untuk meningkatkan ekonomi masyarakat, utamanya di desa-desa ...

Ekbis

SBI Pabrik Tuban Raih Penghargaan Industri Hijau 2024

Jakarta – PT Solusi Bangun Indonesia Tbk (SBI) menjadi satu-satunya pabrik semen yang mendapat penghargaan Industri Hijau dari Kementerian Perindustrian ...

Ekbis

Pasar Sapi Sepi Dampak Wabah Virus PMK Kembali Menyebar

TUBAN – Kembali merebaknya wabah Penyakit Mulut dan Kuku (PMK) membuat Pasar Hewan Desa Margomulyo, Kecamatan Kerek, Kabupaten Tuban, sepi. ...

EkbisWarna Warni

Tuban Fair 2024 Dimulai, Hari Jadi ke-731 Kabupaten Tuban Semakin Meriah

Tuban – Tuban Fair Tahun 2024 di GOR Rangga Jaya Anoraga Kabupaten Tuban resmi dimulai, Rabu (6/11/2024) sore. Acara yang ...

Leave a Comment