Redaksi7.id, TUBAN – Aksi pencurian di Desa Borehbangle, Kecamatan Merakurak, Kabupaten Tuban, menghebohkan warganet. Pelaku bukannya menggondol barang berharga, melainkan hanya Celana Dalam (CD) wanita.
Aksi pencurian tak lazim itupun terekam kamera CCTV, dan beredar luas di berbagai platform media sosial. Berdasarkan rekaman tersebut polisi melakukan serangkaian penyelidikan dan berhasil menangkap pelaku.
Pelaku diketahui berinisial K, masih berstatus pelajar. Sedangkan korban atau pemilik celana dalam adalah ibu rumah tangga berinisial M (46), warga setempat.
Aksi tak lazim itu terjadi, Rabu siang (3/12/2025). Terekam jelas, pelaku memakai kaos oblong dan celana pendek sempat mengamati situasi di sekitar rumah korban. Setelah dirasa aman, pelaku langsung mengambil CD warna putih tulang yang sedang dijemur di halaman rumah.
Kapolsek Merakurak, AKP Hartono mengatakan paska video viral, aparat kepolisian segera mendatangi lokasi kejadian untuk melakukan penyelidikan. Berdasarkan rekaman CCTV, polisi berhasil mengidentifikasi identitas pelaku.
“Yang bersangkutan masih di bawah umur, sekolah kelas sepuluh,” katanya.
Baca Juga:
Hartono mengatakan hingga kini masih mendalami motif pencurian tak lazim tersebut. Namun, Ia memastikan bahwa kasus pencurian barang berharga milik kaum hawa itu telah diselesaikan secara damai.
“Pelaku sudah meminta maaf dan berjanji tidak akan mengulangi perbuatannya lagi,” pungkasnya.(sav/dif)

















